Minggu, 24 Juni 2012

MANUSIA DAN KEGELISAHAN

SEBAB-SEBAB ORANG GELISAH

Apabila kita kaji sebab-sebab orang gelisah adalah karena pada hakekatnya orang takut kehilangan hak-haknya. Hal itu adalah akibat dari suatu ancaman, baik ancaman dari luar maupun dari dalam

Contoh :
Bila ada suatu tanda bahaya (bahaya banjir, gunung meletus, atau perampokan) orang tentu akan gelisah. Hal ini disebabkan karena bahaya itu mengancam akan hilangnya beberapa hak orang sekaligus, misalnya hak hidup, hak milik, hak memperoleh perlindungan, hak kemerdekaan hidup, dan mungkin hak nama baik.
Sumber : ocw.gunadarma.ac.id

Empat Penyebab Gelisah dalam kehidupan masyarakat Modern

1.Gelisah terhadap dosa-dosa dan pelanggaran (yang telah dilakukan)
2.Gelisah terhadap hasil kerja (tidak memenuhi kepuasan spritual)
3.Takut akan kehilangan milik (harta dan jabatan)
4.Takut menghadapi keadaan masa depan (yang tidak disukai)


Banyak anggota masyarakat modern yang mengalami rasa gelisah dalam kehidupan sehari-hari.Perasaan gelisah yang dialami secara terus-menerus akan mengakibatkan gangguan perilaku atau neurose.Konon saat ini dikota-kota besar, jumlah penderita neurose semakin meningkat.

Berikut Artikel Terkait Dengan Penyebab Kegelisahan
DAHSYATNYA LETUSAN GUNUNG KRAKATAU 1883
Kiamat bagai melanda bumi saat diguncang letusan Gunung Krakatau 1883. Awan panas menebar maut, longsoran bawah laut yang membangunkan tsunamigarang setinggi 40 meter, menggelucak samudra Hindia dan melenyapkan lebih dari 36.000 nyawa manusia. Tsunaminya merambat hingga ke Hawaii, pantai barat Amerika, dan Semenanjung Arabia.
Krakatau memuntahkan batu dan abu vulkanik, melontarkan benda-benda keras hingga mencapai Sri Lanka, India, Pakistan, Australia, dan Selandia Baru. Menciptakan cekungan luas berdiameter 7 km dan kedalaman 250 meter di Pulau Rakata. Awan membara dan hamburan debunya mencapai Norwegia.
Suara dentumannya terdengar hingga Australia dan Pulau Rodrigues di dekat Afrika. Debu vulkanik mencekam langit dalam menenggelamkan dunia dalam kegelapan total selama dua hari penuh. Bahkan, matahari redup hingga berbulan-bulan lamanya dan alam serentak mengalami perubahan iklim global.


PENDAPAT SAYA MENGENAI PENYEBAB ORANG MENJADI GELISAH :

Banyak hal yang dirasakan manusia didunia ini, baik itu rasa sedih, bahagia, senang ,kesal , gelisah dan lain-lain. Namun untuk kali ini saya akan memberikan pendapat mengenai rasa gelisah.  
Kegelisahan sudah pasti sebagian besar masyarakat didunia ini yang merasakannya. Banyak hal yang dapat membuat masyarakat gelisah yaitu terjadinya bencana alam yang berupa letusan gunung berapi yang mengakibatkan tsunami, banjir,  longsornya tanah. Selain itu juga terjadi akibat kesalahan dari manusia tersebut misalnya kerusuhan seperti yang terjadi pada saat demonstrasi, kebakaran, adanya geng motor yang membuat kerusuhan, perampokan, pemerkosaan dan lain-lain.
Pada analisis saya kali ini, saya akan mengulas tentang terjadi letusan gunung krakatau yang membuat masyarakat dunia menjadi gelisah. Gunung krakatau merupakan gunung merapi yang terbesar didunia. Hal yang paling ditakuti manusia adalah meletusnya gunung merapi, salah satunya adalah gunung krakatau. Setiap manusia pastinya akan merasa gelisah ketika tanda-tanda bencana itu telah tiba. Gunung krakatau ketika meletus membuat masyrakat dunia menjadi gelisah bahkan sempat ada yang beranggapan bahwa kiamat telah tiba. Hal ini dapat digambarkan dengan terdengarnya suara letusan yang keras dan suara guntur yang terdengar serta cahaya kilat yang dapat dilihat dari jarak ratusan kilometer. Semburannya keatas bukan kebawah. Pada saat itu suhu drastis turun dunia tampak gelap beberapa hari, matahari diselimuti awan dan debu yang menutup dunia. Tsunami terjadi tiga kali, yakni pada minggu petang, Senin pagi pukul 6.30, dan saing hari pukul 10.30. Gelombang terakhir yang paling dahsyat. Gelap total seluruh alam selama beberapa hari karena selimut awan bercampur material vulkanik. Saat ketebalan asap berkurang dan alam mulai terang, Gunung Krakatau telah hilang berganti dengan cekungan kaldera yang luas dan dalam.Dua hari setelah letusan, sabuk debu masih tersimpan di awan dan terbawa hingga Afrika. Dua bulan kemudian, debu masih belum sepenuhnya terlepas dari awan, bahkan menyebar ke seluruh Dunia, dan pada bulan ketiga sabuk debu mencapai Eslandia.
Ketika kita simak kejadian tersebut, tentunya kitaa sudah tau jelas bahwa sebab-sebab manusia itu gelisah adalah yang pastinya gelisah akan kehilangan hak untuk hidup, selain itu juga gelisah akan kehilangan hak tempat tinggal, hak kelayakan hidup dan hak perlindungan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar